BACA JUGA:
tobasatu, London | Langkah Man.City dalam persaingan merebut gelar juara Premier League makin menjauh, setelah kalah dari Crystal Palacen 1-2. Kondisi itu tak membuat City larut dalam kesedihan, mereka coba bangkit dari keterpurukan dengan memasang target dilaga-laga berikutnya.
“Sekarang akan ada tujuh final sampai akhir musim. Itu (melawan Palace) adalah yang pertama dan kami kalah,” ujar Sagna kepada Sky Sports News HQ.
“Mengecewakan tidak bisa mengambil poin karena kami punya peluang untuk mencetak gol. Kami menciptakan beberapa peluang bagus dan sayangnya kami kebobolan,” katanya lagi.
Hasil melawan Palace memperpanjang catatan inkonsistensi City sejak tahun baru. Setelah pergantian tahun, The Citizens cuma menang lima kali dari 12 laga di Premier League. Sisanya, City imbang tiga kali dan kalah lima kali.
City pun kini anjlok ke peringkat empat klasemen dengan 61 poin. Mereka tertinggal hingga sembilan angka dari Chelsea yang masih punya satu laga tunda. Selisih poin dengan rival disebut Sagna bukan menjadi fokus utama City saat ini. Bek asal Prancis itu menyatakan kalau mengembalikn performa menjadi hal yang paling penting untuk City.
“Sejujurnya kami hanya fokus pada tim kami sendiri,” lanjut Sagna. “Kami ingin kembali ke kondisi dan cara bermain yang kami inginkan. Itu saja, kami hanya ingin fokus pada diri sendiri dan tidak berpikir soal tim lain,” katanya. (ts-01)
Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News.