tobasatu.com, Medan | Operasi Lilin Toba 2015 yang digelar guna mengamankan perayaan Natal 2015 dan Tahun Baru 2016, tercatat empat orang tewas akibat kecelakaan lalu lintas.
Kecelakaan terjadi akibat faktor “out of control” di jalan raya. “Ada tiga orang meninggal dunia selama Ops Lilin Toba 2015 di Medan, didominasi oleh pengendara roda dua, dan juga ada pengendara roda empat,” kata Kepala Satuan (Kasat) Lantas Polresta Medan, Kompol Rudy Silaen, kepada wartawan, Selasa (5/1/2016) pagi.
BACA JUGA:
Dikatakannya lebih lanjut, kecelakaan disebabkan faktor “out of control” atau lepas kendali pengendara, serta kurang mematuhi rambu lalu lintas di jalan raya. Sementara, kerugian materil dari lakalantas selama Ops Lilin Toba, kata Rudi mencapai Rp 15 Juta.
“Jumlah keseluruhan (Ops Toba) ada 15 lakalantas, 4 korban ringan, 4 korban luka berat, dan 3 orang meninggal dunia, penyebabnya karena pengendara out of control,” imbuhnya.
Untuk itu, Kasatlantas Polresta Medan mengimbau masyarakat untuk lebih santun dalam berkendara serta memperhatikan keselamatan diri serta orang lain.
“Keselamatan berkendara sangat penting, sehingga diimbau agar masyarakat khususnya pengendara kendaraan agar lebih berhati hati, santun di Jalan Raya serta memperhatikan keselamatan diri dan orang lain,” imbaunya. (ts-05)