HeadlinePeristiwa

Belum Ada Titik Terang, Pedagang Aksara Gelar Dagangan di Badan Jalan

45
×

Belum Ada Titik Terang, Pedagang Aksara Gelar Dagangan di Badan Jalan

Share this article
Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol L Zendrato, Belum Ada Titik Terang, Pedagang Aksara Gelar Dagangan di Badan Jalan
Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol L Zendrato saat meminta pedagang menggeser barang dagangannya. (tobasatu.com/Chandra Sembiring)

tobasatu.com, Medan | Ratusan pedagang eks pasar aksara, Selasa (26/7/2016) siang nyaris ricuh. Itu terjadi saat pedagang menggelar dagangannya di badan Jalan Aksara, Kelurahan Bantan, Kecamatan Medan Tembung dan akan ditertipkan pihak kepolisian.

Aksi gelar dagangan tidak pada tempatnya ini dilakukan pedagang sebagai bentuk kecewa terhadap pemerintah. Sebab pasca terbakarnya gedung Aksara, mereka belum juga mendapat tempat untuk berjualan.

“Kemana lagi kami mau berjualan, terpaksa kami berjualan di sini. Sudah dua minggu terjadinya kebakaran tapi kami belum mendapat tempat, kalau tidak berjualan mau makan apa keluarga kami,” ungkap Indra salah seorang pedagang di sana.

Sebelumnya, ratusan pedagang sudah pernah mengadukan nasibnya ke Wali Kota Medan dan DPRD Kota Medan. Namun, hingga detik ini belum ada penyelesaiannya.

“Hingga kini belum ada titik terang, bagaimanalah nasib kami ini. Sudahlah, kami jualan di badan jalan ini. Anak kami juga butuh makan dan sekolah,” katanya.

Mendapat informasi tentang berjualannya para pedagang berjualan di badan jalan, Kapolsek Percut Seituan, Kompol Lesman Zendrato, langsung turun ke lokasi meminta kepada pedagang untuk tidak berjualan.

“Silahkan saja berjualan. Tapi, jangan di badan jalan. Ini kan fasilitas umum, jangan sesukanya saja,” jelasnya kepada ratusan pedagang Pasar Aksara. (ts-05)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News.