tobasatu.com, MEDAN | Menjabat sebagai Pangdam I/BB Mayjen TNI Cucu Somantri mengingatkan prajuritnya agar tidak terjerumus narkoba. Sebab, TNI merupakan salah satu pilar bangsa.
“Jadi jangan sampai prajurit TNI digerogoti narkoba. Kita harus atur strategi untuk memerangi ini. Jangan kalah sama gembong narkoba,” ungkap Mayjen TNI Cucu Somantri pada apel luar biasa Serah Terima Jabatan (Sertijab) Pangdam I/BB dari Mayjen TNI Lodewyk Pusung kepada Mayjen TNI Cucu Somantri, Kamis (9/3/2017) di Makodam I/BB, Jalan Gatot Subroto, Medan.
BACA JUGA:
Karena itulah, Pangdam I/BB meminta media massa tetap mengawasi dan memberitahukan bila ada prajurit Kodam I/BB yang terlibat narkoba.
“Kita tidak ada tebang pilih dalam menindak oknum TNI yang terbukti melanggar displin terlebih lagi narkoba. Semuanya kita tebang. Buktinya, beberapa orang langsung kita pecat,” tegasnya.
Hal senada turut diungkapkan oleh Mayjen TNI Lodewyk Pusung. Menurutnya, selama 1,5 tahun bertugas sebagai Pangdam I/BB, ia merasa sedih bila menandatangani surat pemecatan prajurit yang terlibat narkoba.
“Nangis hati saya kalau menandatangani prajurit yang dipecat. Masuk tentara itu susah, kenapa kamu harus pakai narkoba. Tapi pemecatan itu bukan karena saya yang mau, namun karena perbuatan kamu sendiri,” tandasnya. (ts-04)