BACA JUGA:
- Sudah Kebut Latihan Secara Mandiri, Atlet Kecewa tak Bisa Tampil Gegara Panitia Event Kejurda ISSI Sumut Tiba-Tiba Ubah Persyaratan
- Sosok Sekjen Kemenkumham Dimata Kakanim Tanjung Balai Asahan: Menginspirasi dan Integritas
- Program Inovatif Kanim TBA, Buka Layanan Paspor Simpatik Akhir Pekan, Disambut Antusias Warga Labuhanbatu
tobasatu.com, Asahan l Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Asahan 2017 ke IV telah resmi dibuka. Sebanyak 1.512 atlet siap bertarung untuk meraih juara di 8 cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan.
“Ada 1.512 atlit yang ikut bertanding di 8 cabor pada porkab 2017 ini,” kata Ketua Panitia Bambang Sujarwo, di Kisaran, Kamis (20/7/2017). Pertandingan digelar dari mulai 17 Juli hingga 23 Juli.
Adapun kedelapan cabor yang dipertandingkan yakni, sepakbola, atletik, pencak silat, karate, bola voli, tenis meja, catur dan badminton. “Kita berharap kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Asahan Nurkarim Nehe mengatakan, even olahraga tingkat kabupaten tersebut merupakan ajang pencarian bakat olahraga generasi muda Asahan.
Nantinya, para atlet berprestasi akan diberikan pembinaan secara intensif, agar dapat meningkatkan kemampuannya, sehingga bisa lebih berprestasi lagi.
“Porkab Asahan juga untuk mempersiapkan atlet-atlet berprestasi, untuk berlaga di Porwil dan di Porprovsu,” bebernya.
Ia berharap, Asahan bisa masuk dalam peringkat 3 besar se-Sumatera Utara, yang saat ini masih pada peringkat keenam. “Untuk itu, mari kita bahu membahu demi prestasi dunia olahraga Asahan,” pungkasnya. (ts-20)
Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News.