Wali Kota Apresiasi Digelarnya Inbox Karnaval untuk Meriahkan HUT Kota Medan

425
Kantor Walikota Medan. (tobasatu.com)

tobasatu.com, Medan | Wali Kota Medan Drs.H.T Dzulmi Eldin S, M.SI mengapresiasi dan mendukung digelarnya Inbox Karnaval Medan pada 14 – 15 Juli 2018. Diharapkan kegiatan yang menyuguhkan musik, variety show dan mengangkat pariwisata serta kebudayaan di daerah ini dapat semakin memperkenalkan Kota Medan kepada masyarakat Indonesia.

Demikian hal ini disampaikan Wali Kota Medan didampingi Kadis Kominfo Zain Noval S.STP, M.AP, Kadis Kebudayaan Suherman SH dan Kadis Pariwisata Agus Suriono ketika menerima audiensi Eksekutif Produser SCTV Aminnudin dan Produser Inbox SCTV Budi Soma yang hadir bersama Pengurus Assosiasi perusahaan  penyelenggara dan pelaksana Acara (APPARA) di Rumah Dinas Wali Kota, Kamis (31/05).

Dikatakan Wali Kota, Medan memiliki banyak potensi pariwisata, budaya, seni dan keunggulan produk lokal yang dapat bersaing dengan produk lainnya. Seperti Kulinernya dikenal dengan Bika Ambon dan soto Medan, untuk produk lokalnya ada Batik Medan dan Songket Deli dengan khas identitas Kota Medan.

“Saya berharap selain mengangkat potensi pariwisata dan produk lokal, event ini dapat dirangkaikan dengan berbagai kegiatan yang meriahkan perayaan HUT ke-428 Kota Medan, seperti Colorfull Medan dan Medan Great Sale”, kata wali kota.

Wali Kota juga berterima kasih atas digelarnya Inbox Karnaval Medan ini, selain untuk hiburan warga Medan, melalui event ini dapat semakin memperkenalkan potensi Ibu Kota Provinsi Sumatera Utara ke seluruh Indonesia.

Sebelumnya Eksekutif Produser SCTV, Aminnudin menjelaskan pihaknya akan menggelar Inbox Karnaval Medan pada Sabtu dan Minggu (14-15) Juli 2018. Program musik dan variety show ini digelar di daerah khusus kota Medan untuk menjadi tontonan yang segar dan mengandung banyak informasi budaya, wisata dan produk lokal di suatu daerah, sehingga pastinya mampu menghibur seluruh pemirsa Indonesia.

BACA JUGA  [Video] Gubsu dan Wali Kota Salat Id Bersama Ribuan Warga di Lapangan Merdeka

“Inbox karnaval Medan ini juga digelar sebagai wadah bagi daerah untuk promosi wisata, budaya ,seni dan keunggulan produk lokal, agar dikenal keseluruh Indonesia bahkan negara tetangga yang menonton program Kami. Akan ada banyak artis dan host yang kami datangkan dalam acara tersebut,” katanya. (ts-02)