tobasatu.com, Medan | Sebanyak 1.500 personel TNI dan Polri menggelar apel gabungan di depan gedung DPRD Sumut, Jalan Imam Bonjol, Medan, Senin (24/9/2018) sekitar pukul 07.45 WIB. Apel ini dipimpin oleh Pangdam I/BB, Mayjen TNI MS Fadhilah dan Kapolda Sumut, Irjen Pol Agus Andrianto.
Dalam amanatnya, Pangdam I/BB mengingatkan apel gabungan ini untuk meningkatkan sinergitas dan soliditas anggota TNI dan Polri dalam rangka pengamanan Pemilu 2019 di wilayah Sumut.
BACA JUGA:
Sebab sebagai aparat pemerintah yang terbesar, jangan sampai terkontaminasi dengan pelaksanaan Pilpres 2019. “Soliditas dan sinergitas antara TNI dan Polri adalah landasan utama keutuhan NKRI, kita jaga bersama dan jangan coba-coba uulntuk memecah belahnya,” tegas Pangdam I/BB.
Jenderal bintang dua ini mengingatkan agar mempersiapkan pelayanan pengamanan Pilpres yang aman dan tertib bagi masyarakat. Sehingga pesta demokrasi dipastikan berjalan lancar.
“Mari bersama-sama kita bangun keamanan masyarakat dalam pemilihan Pilpres 2019 tanpa ada cacat sedikitpun,” beber mantan Kapuspen TNI tersebut.
Sementara itu, Kapolda Sumut mengingatkan agar prajurit TNI dan personel Polri, mampu menjalin komunikasi yang baik. Jenderal dua bintang ini menegaskan institusi Polri dan TNI adalah institusi yang tidak bisa terpecah belah oleh pihak manapun dalam menghadapi pilpres 2019. “Mari bersama-sama kita ciptakan Sumut menjadi aman dalam pilpres 2019,” pungkas mantan Wakapolda Sumut tersebut.
Kapolda Sumut juga meminta kepada setiap personel yang terlibat untuk dapat memahami dengan benar tugas dan fungsinya. Setiap petugas yang terlibat pengamanan, katanya, agar melaporkan situasi terkini baik saat ada gangguan atau tidak kepada perwira penanggung jawab yang nantinya akan dilaporkan secara berjenjang.
“Lakukan pengamanan dengan sebaik-baiknya dengan saling memback up situasi agar tidak terjadi hal-hal yang fatal selama pesta demokrasi,” sebutnya.
Hadir pada apel tersebut, Wakapolda Sumut, Brigjen Pol Mardiaz Kusin, Dandim 0201/BS, Letkol Inf Yuda Rismansyah, Kapolrestabes Medan, KBP Dadang Hartanto, Danlantamal I/Belawan Laksamana Pertama TNI Ali Triswanto, Danlanud Soewondo Kolonel Pnb Dirk Poltje Lengkey, para PJU Poldasu dan PJU Kodam I/BB. (ts)