Pangdam I/BB Gelar Doa Bersama dan Beri Santunan pada Anak Yatim Jelang Peresmian Pangkalan Kapal Selam di Natuna

622
tobasatu.com, Natuna | Menjelang  peresmian Pangkalan Kapal Selam di Natuna, Pangdam I/BB Mayjen TNI MS. Fadhilah menggelar doa bersama dan memberikan talli asih kepada anak yatim.
Pangdam tiba di Natuba, Senin (17/12)
beserta ibu tiba di Bandara Ranai tepat pukul 14.00 WIB. Kemudian dengan didampingi Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema, dn para Asisten Kodam I/BB meninjau lokasi Pangkalan Kapal Selam Selat Lampa Natuna di Kabupaten Natuna Kepulauan Riau.
Selanjutnya Pangdam beserta rombongan mengikuti doa bersama dan pemberian tali asih kepada anak yatim di KRI Makassar. Ini digelar agar diberi keselamatan dan kelancaran sebelum peresmian yang dilakukan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto. Doa  tersebut dipimpin langsung imam besar Masjid Agung Ranai  Ustad Gatturahman. Hadir pula Panglima Komando Armada I dan oerwira tinggi dari Mabes TNI.

Selepas itu, Pangdam beserta rombongan meninjau Kompi Zeni Komposit yang berada di Desa Cemaga. Pangdam juga memberikan arahan dan semangat kepada anggota Kompi Zeni tersebut dengan memberikan bantuan modal untuk berternak kambing.

“Kesiapan peresmian pangkalan sudah final dan siap,” kata Pangdam.

Direncanakan, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, akan meresmikan pengoperasionalan pelabuhan Kapal Selam TNI AL di Selat Lampa Kab Natuna Kepulauan Riau, Selasa (18/12/2018). (ts/rel)
BACA JUGA  Kasad Ingatkan Pangdam I/BB Waspadai Potensi Ancaman di Selat Malaka