Sehari Gabung, Eriksen langsung Main. Ini Alasan Conte

912
Eriksen langsung tampil perdana bela Inter Milan

tobasatu.com, Italia | Christian Eriksen yang baru sehari gabung ke Inter Milan, langsung dimainkan pelatih Antonio Conte menghadapi Fiorentina di perempatfinal Coppa Italia.

Eriksen menjadi pembelian ketiga Inter di bulan ini setelah Ashley Young dan Victor Moses. Kepindahannya dari Tottenham Hotspur pun resmi pada Selasa (28/1/20) malam WIB kemarin.

Mereka pun masuk daftar skuat yang dibawa untuk menghadapi Fiorentina di perempatfinal Coppa Italia, Kamis (30/1/2020) dini hari WIB.

Dalam laga tersebut, Inter sempat kesulitan untuk membongkar pertahan Fiorentina sebelum unggul duluan lewat Antonio Candreva. Skor 1-0 untuk kemenangan Inter tak berlangsung lama, sebab Fiorentina mampu menyamakan kedudukan 1-1 lewat Martin Caceres sejam laga berjalan.

Enam menit berselang, Inter lantas memasukkan Eriksen untuk melakoni debut dalam seragam biru-hitam, menggantikan Alexis Sanchez. Semenit berselang, Inter unggul lagi lewat Nicolo Barella. Inter akhirnya lolos dan debut Eriksen berakhir manis.

Meski demikian, ada yang mempertanyakan kenapa Eriksen dimainkan begitu cepat. Conte sebenarnya tidak ingin memainkannya, tapi krisis gelandang tengah membuat Eriksen mau tak mau harus bermain.

“Kami tidak ingin memainkan Eriksen secepat ini, karena dia baru berlatih bersama kami kemarin. Tapi, kami cuma punya Matias Vecino dan Barella di lini tengah,” ujar Conte kepada Rai Sport.(ts/bn)

BACA JUGA  Simone Zaza Dicicil Selama 3 Tahun