Kampung Narkoba di Belakang Kantor Lurah Digerebek, 3 Pria dan 2 Wanita Diamankan

4037

tobasatu.com, Medan Labuhan | Kampung narkoba di bantaran Sungai Deli belakang kantor Kelurahan Pekan Labuhan, Kecamatan Medan Labuhan Kota Medan, Kamis (25/3/2021) digerebek petugas Reskrim Polsek Medan Labuhan.

Pada penggerebekan yang dipimpin Kapolsek Medan Labuhan, Kompol Edy Safari, polisi mengamankan tiga pria dan dua wanita yang sedang berada di lokasi tersebut.

Camat Medan Labuhan Rudi Asriandi, yang juga turut turun ke lokasi mengapresiasi tindakan yang dilakukan petugas Polsek Medan Labuhan.

“Sebelumnya kami dari pihak kecamatan sudah menyurati para pelaku dan sudah melakukan penggerebekan di wilayah Kecamatan Medan Labuhan,” bebernya.

Penggerebekan ini, lanjutnya, merupakan kali ketiga yang dilakukan Muspika Medan Labuhan.

Sementara itu, Kapolsek Medan Labuhan Kompol Edy Safari mengatakan, aparatnya melakukan penggerebekan tersebut karena adanya laporan masyarakat yang resah akibat bebasnya peredaran narkoba jenis sabu di kawasan itu.

Ia melanjutkan, barang bukti yang diamankan dari tiga pria dan dua wanita itu antara lain alat isap sabu dan pipa kaca berisikan sabu dan beberapa jenis senjata laras panjang. (ts14)

BACA JUGA  Makan Buah Pisang Emas, Asam Lambung Pria Ini Sembuh