BACA JUGA:
tobasatu.com, Medan | Dharma Wanita Persatuan (DWP) Dinas Kesehatan (Dinkes) Sumatera Utara (Sumut) memperingati Hari Ibu ke-94 sekaligus Hari Ulang Tahun (HUT) DWP ke-23 di Pelataran Kantor Dinkes Sumut, Kamis (29/12).
Kegiatan ini sebagai upaya untuk mengenang pengorbanan kaum ibu dalam sejarah kemerdekaan Indonesia sekaligus memberikan semangat kepada para ibu untuk terus semangat dalam melaksanakan kewajibannya. Sebab peranan Ibu sangat menentukan bagi perkembangan dan keberadaan manusia.
“Banyak kedudukan dan jabatan dipegang kaum ibu. Namun ditegaskan bahwa bagaimanapun sibuknya diluar rumah hendaknya jangan lupakan kewajiban sebagai ibu,” ujar Ketua DWP Dinkes Sumut Erniza saat membuka kegiatan.
“Perlu kami ingatkan bahwa kaum ibu bagaimana sibuknya diluar rumah hendaknya jangan melupakan kewajiban sebagai seorang ibu. Ibu sebagai seorang pendamping suami yang mampu memberi motivasi dan spirit serta mendorong kemajuan karir suaminya,” ungkap Istri Kadis Kesehatan Provsu ini.
Ia juga bahkan mengatakan ibu sebagai pengembangan keturunan dan sekaligus sebagai pendidik atau mengasuh anak-anaknya agar kelak menjadi anak yang dapat diandalkan bagi kemajuan bangsa dan negara.
Sementara itu, Memperingati HUT DWP dan Hari Ibu itu diramaikan dengan sejumlah kegiatan yakni Bazar UMKM, pemberian bantuan sembako secara simbolis kepada sejumlah Cleaning Service (CS) wanita di Lingkungan Dinkes Sumut dan juga pemotongan nasi tumpeng yang disaksikan seluruh pengurus dan anggota DWP Dinkes Sumut serta hadir Wakil Ketua DWP Provsu, Ny Mahreni Aspan Sopian, dan Kadis Kesehatan Sumut, drg Ismail Lubis.
Pada giat yang bertemakan membangun perempuan cerdas untuk memperkuat ketahanan keluarga di era digital itu, Kadis Kesehatan Sumut, drg Ismail Lubis menyampaikan ucapan selamat dan sangat bergembira kepada DWP Dinkes Sumut karena menjadi juara dua dalam hal kegiatan terbanyak DWP dari 54 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Sumut. Ia juga menyebutkan kegiatan Bazar yang meramaikan HUT DWP dan Hari Ibu ini menjadi moment kegembiraan yang dapat melunturkan masalah yang ada.
Pada kesempatan itu, Kadiskes, Ismail juga tidak ketinggalan mengatakan sangat bangga dengan kinerja DWP Dinkes Sumut, dan ditahun depan ia meminta harus lebih banyak lagi kegiatan yang dilakukan bukan hanya interaksi sosial, tapi berupaya saling bahu -membahu untuk bisa memberikan pencerahan kepada masyarakat agar bisa membangun Sumut dengan visi Gubernur Sumut mewujudkan Sumut yang bermartabat dimana masyarakatnya hidup dalam Kesehatan yang prima.
“Kedepan DWP semuanya meng-hayokan agar bisa merubah prilaku yang tidak baik bagi kesehatan menjadi baik. Kita harus semua berperan karena kaum ibu ini berada di lini-lini terkecil masyarakat, di kelurahan, di desa-desa,” ujarnya. (ts-20)
Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News.