umum

Polisi Ajak Masyarakat Kolaborasi Jaga Kondusifitasan Kamtibmas di Belawan Selama Ramadan

18
×

Polisi Ajak Masyarakat Kolaborasi Jaga Kondusifitasan Kamtibmas di Belawan Selama Ramadan

Share this article

tobasatu.com, Belawan | Situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif tak terlepas dari peran masyarakat. Karena itulah perlo kolaborasi antara unsur Polres Pelabuhan Belawan dengan masyarakat dalam menjaga kekondusifan Belawan, khususnya selama Ramadan 1445 H/ Tahub2024.

Demikian disampaikan Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Janton Silaban, S.H, S.I.K, M.K.P ketika menerima kunjungan elemen Asli Anak Belawan di Ruang Kerja kapolres Pelabuhan Belawan, Sabtu (6/03/2024).

Perwakilan daei Elemen Asli Anak Belawan H Irfan Hamidi menuturkan kedatangan dirinya dan rombongan untuk membahas langkah-langkah antisipatif terhadap gangguan kamtibmas dan berkembangnya penyakit sosial masyarakat seperti tawuran pemuda, peredaran narkoba, perjudian dan beroperasinya warung minuman keras di seputaran wilayah Belawan guna menjaga kesucian bulan Ramadan.

Irfan Hamidi berharap dari kunjungan ini busa mempererat silaturahmi, komunikasi dan sinergi antara pihak kepolisian dengan masyarakat dalam menjaga kekondusifan.

“Masyarakat Belawan secara umum orang orangnya terbuka, baik itu dalam hal mengkritisi maupun mengusulkan solusi kepada unsur pemerintah dan aparat kepolisian. Untuk itu jangan ada anggapan bahwa kami adalah unsur pengganggu. Justru kami ingin membantu setiap unsur pimpinan yang bekerja dan bertugas di kampung kami, agar tercapai keberhasilan yang di inginkan dan diharapkan oleh semua pihak,” ujarnya.

Sementara itu Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Janton Silaban, mengucapkan terima kasih atas kehadiran para tokoh masyarakat asli anak Belawan. “Pada dasarnya pihak kepolisian tidak dapat bekerja sendiri untuk mewujudkan keadaan kamtibmas yang baik di wilayah hukum polres tanpa ada dukungan dari stakeholder khususnya nasyarakat sekitar,” ungkap Janton.

Ditegaskan Janton Polres Pelabuhan Belawan akan konsisten untuk mengupayakan tercapainya situasi keamanan dan kenyamanan sebagaimana yang diharapkan oleh masyarakat. Karena tingkat keberhasilan kinerja dari kepolisian itu adalah kepuasaan masyarakat, meskipun hal itu bukanlah sesuatu yang mudah untuk dicapai,

Dalam bertugas, lanjut Janton, pihaknya lebih mengedepankan langkah preemtif dan preventif, sebelum melakukan tindakan represif. “Tentu hal ini tidak dapat kami lakukan sendiri tanpa ada dorongan, dukungan dari segenap unsur pemerintah dan mitra termasuk para tokoh masyarakat, terutama dalam memasuki bulan suci Ramadan ini agar masyarakat merasa kenyamanan dan kehusyukan dalam beribadah,” tutup Janton.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Belawan Kompol H. Limbong, S.P, SIK, Kasat Intelkam Polres Pelabuhan Belawan, AKP Zul Efendi, S.H, dan unsur elemen Asli Anak Belawan, diantaranya Ustadz Mulianto, Evi Yunita Nasution, M.Azhari Rao, Aidil Putra Sikumbang, M. Rusdi dan R. Khairil Chaniago. (ts14)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News.